Setiap tahunnya sudah sangat banyak sekali yang berminat masuk ke Sekolah Kedinasan yang ada di Indonesia. Dibandingan Perguruan Tinggi Negeri (PTN), ternyata para siswa banyak yang berimnat memilih ke Sekolah Kedinasan. Dari hal tersebut, Sekolah Kedinasan mempunyai banyak kelebihan seperti beberapa sekolah kedinasan memiliki kebijakan untuk biaya pendidikan gratis, jaminan ikatan dinas, dan setelah lulus langsung bekerja. Berikut beberapa Sekolah Kedinasan terfavorit di Indonesia.
- STAN (Sekolah Tinggi Akuntansi Negara)
STAN berdiri sejak tahun 1952 yang sering disebut dengan PKN STAN atau Politeknik Keuangan Negara STAN. Selain itu, STAN juga menjadi sekolah kedinasan terbaik dan favorit setiap tahunnya. Sekolah Tinggi Akuntansi Negara ini merupakan pendidikan tinggi kedinasan yang berada di bawah Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan, Kementerian Keuangan RI. STAN sangat menarik minat para calon mahasiswa baru karena selama pendidikan tidak dipungut biaya dan tidak asrama. STAN ini sudah menjadi ikatan dinas dan setelah lulus akan langsung diangkat menjadi CPNS.
- AKMIL (Akademi Militer)
Akademi Militer adalah pendidikan TNI angkatan darat yang berada di Kota Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. AKMIL akan mencetak lulusan perwira TNI angkatan darat dengan gelar S.ST.Han (Sarjana Terapan Pertahanan). Setelah lulus dari Akademi Militer, maka lulusannya akan menjadi perwira pertama dengan pangkat Letda (Letnan Dua).
- AKPOL (Akademi Polisi)
Akademi Kepolisian adalah suatu lembaga pendidikan tinggi dan lulusannya akan menjadi perwira POLRI. Pendidikan AKPOL berada di Kota Semarang, Jawa Tengah. Pendidikan di AKPOL dilaksanakan selama 4 tahun dan setelah lulus akan mendapatkan pangkat Ipda (Inspektur Polisi Dua) serta akan mendapatkan gelar S.TK (Sarjana Terapan Kepolisian). Selain itu, agar bisa masuk sebagai taruna Akademi Polisi harus menjalani berbagai macam tahapan tes seperti tes akademis, tes fisik, tes psikologi, dan tes kesehatan.
- STIS (Sekolah Tinggi Ilmu Statistik)
STIS merupakan perguruan tinggi kedinasan yang dikelola oleh Badan Pusat Statistik sejak tahun 1958. STIS dikhususkan untuk lulusan dari jurusan IPA agar nantinya didik menjadi ahli statistik. Lulusan STIS akan mendapatkan gelar S.ST. (Sarjana Sains Terapan). Jurusan Statistika terbagi menjadi 2 peminatan diantaranya, yang pertama, Statistika Ekonomi yang mampu melaksanakan kegiatan dan analisis data statistik mengenai perekonomian. Sedangkan yang kedua, Statistika Sosial Kependudukan yang mempelajari statistika tertapa di bidang kependudukan, statistik sosial, dan demografi. Selain itu, terdapat jurusan Komputasi Statistik mempelajari mengenai teknik pengolahan data, analisis data, membuat program, dan menyusun sistem informasi statistik.
- STPI (Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia)
Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia adalah sekolah kedinasan yang berada di bawah Kementerian Perhubungan Indonesia dan didirikan di Jakarta pada tahun 1952. Sebelum menjadi STPI, awalnya bernama API (Akademi Penerbangan Indonesia). Di STPI untuk menjadi taruna, kamu harus melewati rangkaian tahapan seleksi yang meliputi tes akademik, tes kesehatan, psikotes, dan seleksi wawancara. Setelah lulus, alumni STPI bisa bekerja di berbagai perusahaan maskapai pernerbangan, perusahaan penyedia lalu lintas udara, dan peerusahaan pengelola bandara.
- STTD (Sekolah Tinggi Transportasi Darat)
Sekolah Tinggi Transportasi Darat adalah perguruan tinggi di lingkungan Kementerian Perhubungan yang menyelenggarakan pendidikan berbasis akademik dan vokasi dalam bidang transportasi darat. Kampus STTD sendiri berada di Bekasi, Jawa Barat. Awalnya, kampus ini bernama Akademi Lalu Lintas atau AAL, namun sejak tahun 2000 berubah nama menjadi STTD dan berada di bawah Departemen Perhubungan. Selain itu, kalau kamu ingin menjadi taruna/taruni di STTD harus melewati berbagai tahapan seleksi meliputi Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), Tes Akademik, Psikotes, serta Tes Kesamaptaan dan Wawancara.
- IPDN (Institut Pemerintahan Dalam Negeri)
Institut Pemerintahan Dalam Negeri adalah suatu lembaga pendidikan tinggi kedinasan yang berada di lingkungan Departemen Dalam Negeri RI dan bertujuan untuk mempersiapkan kader pemerintah baik di tingkat pusat maupun daerah. IPDN ini berada di Jatinangor, kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Selain itu, Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) ini merupakan gabungan dari STPDN (Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri) dan IIP (Institut Ilmu Pemerintahan).
8. STIN (Sekolah Tinggi Intelijen Negara)
Sekolah Tinggi Intelijen Negara adalah suatu sekolah tinggi kedinasan yang berada di bawah Badan Intelijen Negara yang terletak di daerah Sentul, Bogor, Jawa Barat. Di STIN para taruna akan diajarkan mengenai ilmu intelijen, dan ditempa fisik dan mental. Berdirinya STIN bertujuan untuk menyiapkan mahasiswanya menjadi anggota masyarakat intelijen yang memiliki kemampuan akademik dan keahlian profesional, sehingga dapat menerapkan dan mengembangkan ilmu intelijen, ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni bidang intelijen.
Sumber: kampusaja.com